Prabowo Kagum Aksi Berbaris Siswa Sekolah Rakyat: Apa Kita Kasih Beasiswa Juga?

12 Januari 2026 15:54 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Prabowo Kagum Aksi Berbaris Siswa Sekolah Rakyat: Apa Kita Kasih Beasiswa Juga?
Presiden Prabowo Subianto mengaku kagum dengan aksi baris-berbaris siswa Sekolah Rakyat.
kumparanNEWS
Presiden Prabowo Subianto tinjau langsung Sekolah Rakyat, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1). Foto: Dok. Kemensos RI
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto tinjau langsung Sekolah Rakyat, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1). Foto: Dok. Kemensos RI
Presiden Prabowo Subianto mengaku kagum dengan aksi baris-berbaris siswa Sekolah Rakyat. Aksi tersebut ditampilkan saat menyambut kedatangan Prabowo di Sekolah Rakyat Terpadu 9, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1).
"Saya bilang hebat kalau kagum, walaupun anak kecil. Saya kagum tadi luar biasa tadi baris-berbarisnya," kata Prabowo dalam sambutannya di acara peresmian Sekolah Rakyat.
"Mungkin kira-kira apa kita kasih beasiswa juga anak itu ya?" ucap Prabowo.
Presiden Prabowo meresmikan 166 Sekolah Rakyat yang dipusatkan di Sekolah Rakyat Terpadu (SRT) 9 Banjarbaru, Kalsel (12/1/2026). Foto: BPMI Setpres
Prabowo meminta agar seseorang yang berprestasi harus diberikan penghargaan. Pasalnya, dia melihat, selama ini apresiasi terhadap seseorang yang berprestasi masih kurang.
"Kita jangan ragu-ragu, prestasi, hormati, beri penghargaan, cepat. Salah satu kekurangan bangsa kita adalah pelit, pelit memberi penghargaan ya," ungkap Prabowo.
Untuk prajurit TNI dan polisi yang berprestasi, Prabowo meminta Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo agar memberikan penghargaan berupa kenaikan pangkat.
"Kalau yang sipil-sipil, berprestasi kalau masih sekolah kasih beasiswa, sekolah kan ke mana. Yang nakal-nakal bina lagi nggak apa-apa. Saya dulu waktu masih muda ya tergolong murid yang ya agak nakal juga," tambah dia.
Trending Now