Prabowo ke Para Menteri: Harus Pakai Maung

20 Oktober 2025 17:53 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Prabowo ke Para Menteri: Harus Pakai Maung
Prabowo sudah pakai Maung Garuda Limousin sejak menjabat sebagai Presiden.
kumparanNEWS
Presiden Prabowo menyampaikan paparan saat sidang kabinet paripurna di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20/10/2025). Foto: Youtube/Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo menyampaikan paparan saat sidang kabinet paripurna di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20/10/2025). Foto: Youtube/Sekretariat Presiden
Presiden Prabowo Subianto meminta para menteri dan pejabat segera menggunakan Pindad Maung untuk kendaraan dinas. Ini merupakan bagian dari penggunaan produk dalam negeri.
"Sebentar lagi Saudara-Saudara semua harus pakai Maung, saya enggak mau tahu tuh," kata Prabowo sambil tertawa saat Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin (20/10).
Defile mobil Maung dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Minggu (5/10/2025). Foto: YouTube/ Puspen TNI
Di sisi lain, Prabowo masih mengizinkan menteri menggunakan mobil lain saat tidak sedang bertugas. Namun, Prabowo langsung melanjutkan bahwa selama dia menjabat, tak ada hari libur. Sabtu-Minggu pun tetap rapat.
"Yang mobil-mobil bagus pakai kalau libur saja. Ya pada saat saya tak panggil kau, bolehlah pakai mobil itu," sambung Prabowo sambil tertawa.
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto membagikan kaos dari Mobil Maung saat meninggalkan perayaan May Day di kawasan Monas, Jakarta, Kamis (1/5/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sebelum menyampaikan itu, Prabowo mengungkapkan dalam 3 tahun ke depan, Indonesia akan punya mobil produksi dalam negeri. Dana dan lahan untuk pabrik sudah disiapkan.
"Kita sudah mulai rintis, kita akan punya mobil buatan Indonesia dalam 3 tahun yang akan datang," tutur dia.
"Saya sudah alokasi dana, sudah kita siapkan lahan untuk pabrik-pabriknya, sedang bekerja sekarang tim. Kita sudah menghasilkan jip buatan Indonesia," ucap Prabowo.
Presiden Prabowo Subianto berdiri menyapa warga dari mobil Pindad Maung Garuda di Jalan MH. Thamrin, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Foto: Sigid Kurniawan/ANTARA FOTO
Saat ini, Prabowo menggunakan Pindad Maung Garuda Limousin dalam menjalankan kegiatan sehari-hari. Para perwira TNI dan sejumlah pejabat juga sudah menggunakan Maung untuk kendaraan dinas mereka.
Trending Now