Prabowo Minta Maaf Batal Hadiri Peresmian Pembangunan EBT di Bondowoso
26 Juni 2025 12:40 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Prabowo Minta Maaf Batal Hadiri Peresmian Pembangunan EBT di Bondowoso
Presiden Prabowo Subianto menuturkan, dirinya batal hadir ke Bondowoso karena cuaca buruk. kumparanNEWS

Presiden Prabowo Subianto meminta maaf karena dirinya batal menghadiri peresmian Pengoperasian dan Pembangunan Energi Terbarukan di 15 Provinsi yang dipusatkan di PLTP Blawan Ijen Unit 1, Bondowoso, Jawa Timur, Kamis (26/6).
Prabowo menuturkan, dirinya batal hadir karena cuaca buruk. Sedianya ia dijadwalkan menggunakan helikopter untuk menuju lokasi.
"Saya minta maaf yang sebesar-besarnya saya tidak hadir secara fisik, karena ketidakpastian akibat cuaca," kata Prabowo lewat video conference, Kamis (26/6).
Prabowo mengaku sudah mempersiapkan diri sejak pukul 08.00 WIB pagi. Namun, karena cuaca yang tak kunjung memungkinkan, dirinya tidak bisa ke lokasi.
"Saya sudah siap dari jam 8 pagi untuk terbang tapi karena cuaca tidak memungkinkan terpaksa saya hadir melalui video conference," ujarnya.
Namun, ia menegaskan akan mencari waktu untuk datang ke lokasi meninjau langsung proyek pembangkit listrik di Jawa Timur. Menurutnya, proyek ini begitu penting dan bersejarah.
"Sekali lagi saya minta maaf, saya sangat ingin hadir secara fisik, insyaallah akan saya cari waktu untuk hadir melihat proyek proyek demikian penting dan bersejarah, demikian membanggakan kita sebagai bangsa dan sebagai pribadi," pungkasnya.
