Pramono Gandeng Polri Cegah Pencurian Tutup Saluran Air: Di Semanggi Saja Dicuri
23 Mei 2025 15:49 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Pramono Gandeng Polri Cegah Pencurian Tutup Saluran Air: Di Semanggi Saja Dicuri
Pramono ingin kawasan Semanggi kembali terang dengan berbagai konfigurasi lampu.kumparanNEWS

Pencurian penutup saluran air (stell grating) di Jakarta masih terus terjadi. Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengakui masih ada pencurian itu, bahkan di pusat kota, seperti Semanggi.
βYa memang pencurian terus terang ada. Bahkan saya sudah minta kepada Pak Dinas Bina Marga ini untuk segera menghidupkan Semanggi, lampu dan sebagainya," tutur Pramono kepada wartawan, di Kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Jumat (23/5).
"Karena (Jalan) Semanggi dulu kan pernah menyala terang benderang. Dan (penutup saluran air) Semanggi aja bisa dicuri,β ujar dia.
Pramono sudah meminta kepada Bina Marga DKI Jakarta untuk membuat Semanggi terang lagi, termasuk memastikan semua penutup saluran air terpasang dengan baik. Ia juga akan melakukan kerja sama dengan kepolisian untuk mengawasi pencurian berulang di kawasan tersebut.
βTapi saya bilang sama Pak Kadis, Pak tetap harus dipasang, sekarang diawasi. Lalu, perlu kita kerja sama dengan kepolisian untuk mengawasi itu supaya Semanggi bisa semarak lagi,β ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Heru Suwondo mengatakan, pemasangan lampu di kawasan Semanggi akan rampung paling lambat 22 Juni.
Seminggu sebelumnya, dia juga akan mengajak Pramono untuk melakukan uji coba bersama.
βIzin Pak Gubernur, jadi untuk Semanggi Pak, ya. Semanggi saat ini sedang bekerja Pak. Insyaallah sebelum 22 Juni sudah menyala,β katanya di lokasi yang sama.
βTapi, satu minggu sebelumnya itu sudah kita lakukan uji coba, Pak. Kami harapkan juga Pak Gubernur bisa melihat pada saat uji coba,β pungkasnya.
