Sentra Fauna Lenteng Agung 95 Persen Rampung, Pasar Barito Segera Direlokasi
3 Oktober 2025 12:44 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Sentra Fauna Lenteng Agung 95 Persen Rampung, Pasar Barito Segera Direlokasi
Dari total 125 kios yang dibangun, sebanyak 119 kios di antaranya sudah dilengkapi dinding. Sementara, 6 kios lainnya masih tahap pemasangan pondasi.kumparanNEWS

Pembangunan Sentra Fauna dan Kuliner di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, yang disiapkan sebagai lokasi relokasi pedagang Pasar Hewan Barito kini sudah hampir rampung.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyebut progres pembangunan sudah mencapai 95β96 persen.
βJadi sekarang ini kan finalisasi untuk di Lenteng Agung. Dan di Lenteng Agung sudah hampir selesai. Sudah 95-96 persen lah. Dan tentunya saya sudah minta, kalau memang sudah selesai ya segera dipindahkan. Dan mereka pada waktu itu kan semuanya sebenarnya sudah menyetujui untuk pindah, dan sekarang sudah selesai,β kata Pramono saat ditemui di Gifted School Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (3/10).
Pramono menegaskan adanya syarat penggunaan KTP agar kios di Sentra Fauna dan Kuliner Lenteng Agung, bertujuan agar benar-benar ditempati pedagang resmi dan sesuai peruntukan.
βDan yang paling penting untuk tempat yang di Lenteng Agung, karena tempatnya bagus sekali, dekat juga dengan stasiun kereta. Siapa pun yang akan menempati itu harus menggunakan KTP,β ujarnya.
Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta tengah membangun Sentra Fauna dan Kuliner di Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Kawasan ini akan menjadi tempat relokasi pedagang Pasar Hewan Barito.
βKan sudah dibangun,β kata Wakil Gubenur Jakarta, Rano Karno, di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu (28/9).
Saat ditanya apakah Oktober pembangunan bisa selesai, Rano belum bisa memastikan. βMudah-mudahan,β ujarnya.
Terpisah, Kadis Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo menjelaskan, dari total 125 kios yang dibangun, sebanyak 119 kios di antaranya sudah dilengkapi dinding. Sementara, 6 kios lainnya masih tahap pemasangan pondasi.
βUntuk penyelesaian keseluruhan pembangunan, termasuk prasarana seperti gerbang, turap, tangga, taman, dan fasilitas pendukung lain, diperkirakan selesai pada akhir bulan ini,β jelas dia.
Kios-kios tersebut akan terbagi dalam tiga zona utama, yakni Zona A terdiri dari 22 kios kuliner, Zona C dan D sebanyak 74 kios pedagang burung dan pakan hewan, serta Zona E untuk parcel dan kuliner sejumlah 29 kios. Adapun Zona B yang diperuntukkan bagi amphitheater, namun belum mulai dibangun.
βSentra Fauna dan Kuliner Jakarta akan menjadi ruang publik yang higienis, ramah keluarga, sekaligus destinasi baru yang lebih menarik dibandingkan Barito,β tutur Elisabeth.
