Trump Tetapkan Arab Saudi sebagai Sekutu Utama Non-NATO
19 November 2025 11:26 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Trump Tetapkan Arab Saudi sebagai Sekutu Utama Non-NATO
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengumumkan Arab Saudi sebagai sekutu utama non-NATO. kumparanNEWS

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengumumkan Arab Saudi sebagai sekutu utama non-NATO. Hal itu disampaikan Trump saat menyambut Pangeran Arab Saudi Mohammed bin Salman (MBS) di Gedung Putih, Selasa (18/11).
โSaya membawa kerja sama militer kami ke tingkat yang lebih tinggi dengan menetapkan Arab Saudi sebagai sekutu utama non-NATO,โ kata Trump seperti dikutip dari Reuters.
Status sekutu utama non-NATO berarti Arab Saudi akan mendapatkan hak istimewa di sektor militer dan perekonomian dari AS. Namun, tidak ada komitmen keamanan secara khusus dalam penetapan status tersebut.
Di depan delegasi Saudi yang dipimpin oleh MBS, Trump menyinggung keterlibatan AS dalam serangan ke Iran pada Juni lalu yang dilakukan oleh Israel.
โ(Serangan) ini membuat Arab Saudi lebih aman,โ kata Trump.
Berdasarkan lembar fakta yang dirilis Gedung Putih saat pertemuan Trump dan MBS, kedua pihak meneken Perjanjian Pertahanan Strategis. Lewat perjanjian tersebut, perusahaan pertahanan AS akan dipermudah aksesnya untuk beroperasi di Saudi.
Selain itu, Gedung Putih mengumumkan persetujuan penjualan pesawat tempur F-35 serta 300 tank buatan AS. Berbagai laporan independen menunjukkan Saudi akan membeli 48 pesawat tempur tercanggih tersebut.
Kedua negara juga meneken deklarasi bersama kerja sama nuklir untuk tujuan sipil. Kerja sama ini, menurut Gedung Putih, merupakan landasan kemitraan nuklir jangka panjang antara dua negara.
Terkait nuklir, MBS sejak lama mengincar kerja sama tersebut. Saudi diketahui menargetkan memiliki teknologi nuklir yang sejajar dengan Uni Emirat Arab dan musuh bebuyutannya di kawasan, Iran.
