Waspada Cuaca Ekstrem di Jakarta saat Akhir Tahun, Pemprov Siagakan 1.200 Pompa

29 Desember 2025 11:54 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Waspada Cuaca Ekstrem di Jakarta saat Akhir Tahun, Pemprov Siagakan 1.200 Pompa
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyatakan kesiapan menghadapi potensi cuaca ekstrem di akhir tahun, menyusul peringatan yang telah disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
kumparanNEWS
Seorang warga menggunakan payung saat hujan deras di Jakarta, Sabtu (15/11/2025). Foto: Sulthony Hasanuddin/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Seorang warga menggunakan payung saat hujan deras di Jakarta, Sabtu (15/11/2025). Foto: Sulthony Hasanuddin/ANTARA FOTO
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyatakan kesiapan menghadapi potensi cuaca ekstrem di akhir tahun, menyusul peringatan yang telah disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
Hal itu disampaikan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung usai menyerahkan 14 unit mobil pemadam kebakaran kepada 14 daerah di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Senin (29/12).
β€œJakarta di dalam menghadapi ini sudah siap, karena kami mempunyai pompa tetap, kurang lebih 600. Dan pompa stasioner ada 600 lebih. Total ada 1.200 pompa. Sehingga pengalaman inilah yang kemudian, kemarin juga curah hujan tinggi, enggak sampai dua jam sudah kering. Pengalaman inilah yang nanti akan kami jalankan,” ujar Pram.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dalam penyerahan hibah kendaraan dinas operasional pemadam kebakaran di Monas, Jakarta Pusat, Senin (29/12/2025). Foto: Amira Nada/kumparan
Selain pengalaman menghadapi hujan dengan intensitas tinggi sebelumnya, Pramono juga mengatakan pihaknya telah beberapa kali melakukan modifikasi cuaca sebagai tindak lanjut dari pemberitahuan BMKG tentang cuaca ekstrem.
β€œInfo BMKG, kami sudah mendapatkan dari 15 hari lalu. Dan beberapa kali sebenarnya pemerintah Jakarta sudah mengadakan modifikasi cuaca. Kalau dilihat dari apa yang disampaikan oleh BMKG, misalnya curah hujan tinggi, ternyata bisa kita turunkan,” ujar politikus PDIP ini.
Pompa mobile dioperasikan saat banjir rob di Jalan R.E. Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (17/12/2024). Foto: Aprillio Akbar/ANTARA FOTO

Peringatan Dini BMKG

Melalui akun Instagram, BMKG merilis peringatan dini cuaca di kawasan Jabodetabek untuk periode 28-30 Desember 2025 pada Minggu (28/12).
β€œWilayah-wilayah tersebut berpotensi terdampak bencana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, dan pohon tumbang akibat cuaca ekstrem,” tulis BMKG dalam keterangannya.
Berikut adalah rinciannya:
29 Desember
Waspada (Hujan sedang-lebat)
30 Desember
Waspada (Hujan sedang-lebat)
Sedangkan untuk 31 Desember bisa dilihat di bawah ini:
Peringatan dini 31 Desember 2025 Foto: Dok. BMKG
Trending Now