Jaecoo J8 SHS Punya 3 Motor Listrik, 0-100 Km/jam 5,4 Detik

1 Oktober 2025 10:30 WIB
Β·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Jaecoo J8 SHS Punya 3 Motor Listrik, 0-100 Km/jam 5,4 Detik
Jaecoo J8 SHS ARDIS jadi pilihan mobil Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) di Indonesia. #kumparanOTO
kumparanOTO
Peluncuran Jaecoo J8 SHS ARDIS. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Peluncuran Jaecoo J8 SHS ARDIS. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
Jaecoo Indonesia menambah pilihan mobil Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) di pasar Tanah Air. Kali ini giliran Jaecoo J8 Super Hybrid System (SHS) yang dilengkapi dengan fitur All Road Drive Intelligent System (ARDIS).
Mobil ini merupakan versi setir kanan pertama yang ada di dunia. Head of Product Jaecoo Indonesia Ryan Tirto mengatakan, model tersebut ideal untuk mobilitas yang ramah lingkungan
β€œJarak tempuh gabungan yang lebih jauh, no emission karena bisa EV mode, fleksibel karena bisa diisi bensin atau listrik dan pastinya powerful seperti mobil EV menjadikan SHS sangat cocok untuk Indonesia saat ini,” buka Ryan saat peluncuran Jaecoo J8 SHS ARDIS di Jakarta Selatan, Senin (29/9/2025).
Dari segi mesin, Jaecoo J8 SHS ARDIS dibekali mesin 1.500 cc turbo Dedicated Hybrid Engine yang menghasilkan tenaga 140,8 dk dengan torsi 215 Nm. Dipadukan dengan 3 motor listrik: dua di depan dan satu belakang. Kombinasi tersebut mampu menghasilkan total tenaga hingga 530 dk dengan torsi puncak 650 Nm.
Bermodal jantung pacu elektrik tadi, maka kemampuan EV murni mobil ini lebih maksimal secara performa. Tak heran bila kemampuan larinya terbilang cepat.
Di atas kertas dari diam hingga 100 km/jam mampu ditempuh hanya dalam 5,4 detik. Sementara itu, pada pengujian internal yang telah dilakukan oleh Jaecoo, akselerasi 0–100 km/jam justru mampu dicapai dalam 5,2 detik, melampaui klaim pabrikan.
Untuk baterai, Jaecoo J8 SHS ARDIS dibekali dengan baterai LFP berkapasitas 34,46 kWh, memberikan jarak tempuh listrik murni hingga 180 kilometer. Namun pada pengujian internal dengan mode EV penuh, hasilnya kembali melampaui klaim pabrikan dengan mencapai 246 kilometer.
Peluncuran Jaecoo J8 SHS ARDIS. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
β€œTim internal kami sudah mengetes mobil ini di tanggal 6 september lalu untuk membuktikan jarak 180 kilometer pada EV mode-nya dalam 1 kali pengecasan. Hasil yang kami dapat mobil ini mampu melaju dengan mode EV penuh sejauh 246,5 kilometer dengan kecepatan rata-rata 54 km/jam.
Dari tampilannya, Jaecoo J8 SHS ARDIS menampilkan Waterfall Grill di bagian depan. Pada bagian kaki-kaki ada pelek Two-Tone Alloy berbalut ban Michelin 20 inci yang memperkuat kesan maskulin. Dari samping, tampilannya tampak futuristik berkat Door Flush Handle yang seamless.
Secara dimensi SUV dengan tampilan elegan ini punya panjang 4.820 mm, lebar 1.930 mm, tinggi 1.710 mm. Sementara wheelbase di angka 2.820 mm yang membuat ruang kabin lapang.
Peluncuran Jaecoo J8 SHS ARDIS. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
Masuk ke dalam kabin, kesan mewah khas mobil China terlihat dengan perpaduan teknologi di baris pertama. Ada jok kulit Nappa Leather yang dilengkapi fitur pijat pada kursi depan serta pemanas dan pendingin di baris pertama dan kedua.
Jaecoo juga memberikan panoramic sunroof yang luas sehingga kesan lapang makin terasa di dalam kabin. Pabrikan juga membekali Double Glass Window yang mampu meredam kebisingan dari luar.
Fitur penunjang kenyamanan di perjalanan ada Integrated Fragrance System yang membuat kabin tetap wangi dengan tiga pilihan parfum. Ada juga 14 speaker Sony termasuk headrest speaker pada kursi penumpang.
Tak ketinggalan fitur 12-Way Driver Electric Seat, kamera 540 derajat hingga pengisian daya nirkabel 50W. Pada bagian bagasi juga tergolong lapang dengan kapasitas 738 liter yang bisa diperluas hingga 2.021 liter saat kursi baris ketiga dilipat rata.
Peluncuran Jaecoo J8 SHS ARDIS. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
Terkait ARDIS, mobil PHEV ini dibekali dengan mode berkendara Economic, Normal, Sport, Snow, Sand dan Offroad. SUV ini juga dilengkapi CDC Magnetic Suspension yang mampu memindai kondisi jalan hingga 100 kali per detik dan menyesuaikan suspensi secara real-time.
β€œTeknologi ARDIS mampu menjaga tenaga atau traksi di masing masing roda sehingga bisa disesuaikan dengan kontur jalan. Hal ini yang membuat mobil ini mampu melewati medan off road maupun medan on road dengan stabil dan aman,” tegasnya.
Di sisi fitur keselamatan tersedia 10 airbag yang melindungi seluruh sisi di dalam kendaraan. Fitur keselamatan aktif juga dihadirkan melalui 19 fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS), termasuk Adaptive Cruise Control, Curve Speed control Assist, Emergency Lane Assist, Traffic Jam Assist, Intelligent Avoidance System, Door Opening Warning, hingga Emergency Auto Brake.
Peluncuran Jaecoo J8 SHS ARDIS. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
Trending Now