Korlantas Polri Siapkan 5.000 Kamera ETLE Beroperasi di 2027

17 Oktober 2025 6:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Korlantas Polri Siapkan 5.000 Kamera ETLE Beroperasi di 2027
Hingga Oktober 2025 sudah terdapat 1.641 perangkat ETLE aktif yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. #kumparanOTO
kumparanOTO
Kamera pengawas atau 'closed circuit television' (CCTV) terpasang di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (23/1/2020). Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
zoom-in-whitePerbesar
Kamera pengawas atau 'closed circuit television' (CCTV) terpasang di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (23/1/2020). Foto: ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri terus mempercepat transformasi digital di bidang penegakan hukum lalu lintas melalui program Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).
Langkah ini jadi bagian dari upaya Polri membangun sistem transportasi yang lebih modern, transparan, dan bebas interaksi langsung antara petugas dengan pelanggar.
Disitat dari laman resmi Korlantas Polri, Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho, menyebut hingga Oktober 2025 sudah terdapat 1.641 perangkat ETLE aktif yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Polri menargetkan jumlah tersebut akan melonjak hingga 5.000 unit pada 2027.
Petugas Ditlantas Polda Metro Jaya menunjukkan perangkat kamera 'Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Mobile' yang terpasang pada kendaraan patroli di Jakarta, Rabu (7/12/2022). Foto: Aditya Pradana Putra/ANTARA FOTO
Masih kata Agus, perluasan ETLE bukan semata untuk meningkatkan penindakan pelanggaran lalu lintas, tetapi juga menjadi bagian dari strategi nasional menekan angka kecelakaan fatal.
Berdasarkan data Korlantas, korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas turun 19,8 persen atau sekitar 2.512 jiwa pada semester pertama 2025 dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.
โ€œETLE tidak hanya untuk menindak, tapi juga mencegah. Setiap kamera yang terpasang di jalan berarti ada ribuan nyawa yang lebih aman,โ€ ujarnya.
Namun, Agus menegaskan bahwa arah kebijakan Korlantas kini tidak hanya menitikberatkan pada penindakan hukum, melainkan pada edukasi dan pembinaan masyarakat. Melalui program โ€œPolantas Menyapaโ€, pendekatan persuasif terus dikedepankan agar masyarakat tumbuh disiplin tanpa harus merasa diawasi.
Korlantas Polri menerapkan sistem tilang elektronik baru, ETLE berbasis kamera handphone atau ETLE mobile. Foto: Youtube/NTMC
โ€œKita tidak bangga dengan banyaknya pelanggar yang tertangkap kamera. Justru kalau semua pengguna jalan tertib dan ETLE tidak banyak bekerja, itu keberhasilan kita. Yang penting selamat di jalan,โ€ tegasnya.
Dengan target 5.000 kamera ETLE pada 2027, Korlantas Polri optimistis sistem pengawasan digital akan menjangkau hingga ke pelosok daerah. Transformasi ini bukan sekadar modernisasi teknologi, tetapi juga cerminan komitmen Polri untuk menghadirkan keselamatan dan penegakan hukum yang humanis di jalan raya.
Inisiatif ini sekaligus menandai babak baru dalam upaya Polri membangun budaya tertib berlalu lintas berbasis kesadaran, bukan ketakutan. Sebuah langkah nyata menuju sistem transportasi yang aman, modern, dan beradab.
Polisi Lalu Lintas (Polantas) mencoba helm yang dilengkapi kamera portabel pengawas tilang elektronik atau ETLE di TMC Satlantas Polresta, Solo. Foto: Mohammad Ayudha/Antara Foto

ETLE yang Sudah Digunakan Korlantas

Saat ini, Korlantas telah mengoperasikan empat jenis perangkat ETLE dengan fungsi dan fleksibilitas berbeda:
Trending Now