Australian Open: Putri KW Lolos Final Usai Jinakkan Wakil Kanada via Duel 3 Gim
22 November 2025 16:52 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Australian Open: Putri KW Lolos Final Usai Jinakkan Wakil Kanada via Duel 3 Gim
Putri Kusuma Wardhani mengalahkan Michelle Li asal Kanada dalam semifinal Australian Open 2025.kumparanSPORT

Putri Kusuma Wardhani mengalahkan Michelle Li asal Kanada dalam semifinal Australian Open 2025 di State Sports Centre, Sydney, pada Sabtu (22/11). Skor akhir 17-21, 21-14, dan 21-18. Putri lolos ke final!
Putri KW tampak meyakinkan di awal gim pertama. Ia mampu unggul cukup jauh 5-2. Namun kemudian, pemain Kanada mampu memberi tekanan sehingga mendapat momentum untuk berbalik unggul 6-7. Serangan demi serangan dilancarkan, tetapi Putri akhirnya tertinggal 10-11 di interval.
Selepas itu, Putri sempat melesat lagi ke skor 15-12. Namun, Li kembali menyamakannya menjadi 15-15. Sayang, Putri kesulitan mengatasi serangan pemain Kanada dan akhirnya kalah 17-21.
Putri sempat terkendala mengeluarkan permainan terbaiknya di awal gim kedua. Ia sempat tertinggal 1-3, tetapi lalu bangkit dan melesat ke 6-3. Sayang, permainan Putri masih kurang konsisten karena masih terganjal sejumlah kesalahan. Skor sempat 6-6, 9-7, lalu 11-9 di interval.
Setelahnya, barulah Putri tampil meyakinkan. Ia lebih berhati-hati dengan serangan yang dilancarkannya sehingga menjauhkan keunggulannya menjadi 15-9, 17-11, 19-14, lalu akhirnya menang 21-16.
Michelle Li merebut dua poin pertama di gim ketiga. Namun, Putri KW mampu mengejarnya hingga membalikkan skor menjadi 5-2. Beberapa kali, wakil Kanada memberi perlawanan yang sengit pada Putri, yang akhirnya hanya unggul tipis 11-10 di interval.
Setelahnya, Putri mulai di atas angin. Li tampak mulai kehilangan fokus dan kewalahan mengatasi serangan putri. Skor sempat 17-12, 19-13, dan akhirnya 21-18.
