OriginOS 6 Resmi Rilis, Ini Daftar HP vivo dan iQoo yang Bakal Kebagian

16 Oktober 2025 18:33 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
OriginOS 6 Resmi Rilis, Ini Daftar HP vivo dan iQoo yang Bakal Kebagian
Vivo resmi meluncurkan sistem operasi terbarunya, OriginOS 6.
kumparanTECH
Logo Vivo dan OriginOS. Foto: Ahmad Romadoni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Logo Vivo dan OriginOS. Foto: Ahmad Romadoni/kumparan
vivo meluncurkan sistem operasi (OS) terbaru mereka, OriginOS 6, di Shanghai, China, Rabu (15/10). Sistem operasi ini mengusung pengalaman menggunakan ponsel dengan transisi yang sangat smooth.
Tak cuma itu, OriginOS 6 juga menghadirkan fitur AI di berbagai lini kebutuhan pengguna. OriginOS 6 punya tampilan berbeda dengan generasi sebelumnya.
"OriginOS 6 dibangun dengan 3 hal utama, smoothness, design, dan AI," kata Senior Vice President Chief Technology Officer vivo, Shin Yujian, di China, Rabu (15/10).
Senior Vice President Chief Technology Officer Vivo, Shin Yujian, di acara peluncuran OriginOS 6 di Shanghai, China, Rabu (15/10) waktu setempat. Foto: Ahmad Romadoni/kumparan
Pengguna bisa langsung merasakan user interface yang smooth sejak awal membuka smartphone. Ada fitur flip card di lock screen yang bisa membuat foto bergerak saat ponsel digerakkan.
Di smartphone vivo X300 Series, perpindahan gerak di layarnya yang memiliki refresh rate 120 Hz terasa sangat realistis. Membuka dan menutup aplikasi juga berjalan mulus. Berpindah dari satu aplikasi ke yang lainnya pun terasa tanpa jeda.
OriginOS 6 memperkenalkan Origin Island. Ini adalah salah satu fitur yang membuat berbagi foto dari galeri ke berbagai aplikasi lain, seperti TikTok dan Instagram, begitu mudah. Carannya gampang, cukup tekan foto atau video yang akan dikirim, lalu drag ke bagian atas layar. Origin Island akan muncul dan menampilkan berbagai aplikasi tujuan.

Origin Smooth Engine

OS Product Planning Director vivo, Collin Cheung, menyebut halusnya transisi yang hadir di OriginOS 6 tak lepas dari kehadiran Origin Smooth Engine yang dikembangkan oleh tim vivo. Apa yang terjadi di dunia nyata dan berjalan natural, jadi inspirasi.
"Looks smooth, feels smooth, and stay smooth," jelas dia.
Vivo resmi meluncurkan OriginOS 6. Foto: Ahmad Romadoni/kumparan
OriginOS 6 juga diklaim membuat baterai 18 persen lebih tahan lama hingga mampu melakukan video call selama 10 jam. OriginOS 6 juga terintegrasi dengan fitur AI on-device untuk keperluan editing foto hingga transkrip teks untuk berbagai kondisi.
AI di HP dengan OriginOS 6 juga bisa membantu menemukan dokumen yang diinginkan hanya dengan menuliskan kata kunci, sekaligus menampilkan summary dari dokumen yang sedang dicari. Mencari data tiket pesawat misalnya. Setelah ketemu, AI akan langsung menampilkan jadwal penerbangan hingga maskapai penerbangan dengan baik.
Fitur AI di smartphone vivo juga bisa bekerja melakukan transkrip langsung saat menerima panggilan telepon hingga memutar rekaman. Pengguna juga bisa menggunakan fitur transkrip ini tanpa harus membuka atau berpindah ke satu atau lebih aplikasi lain.
Vivo X300 Series dengan OriginOS 6. Foto: Ahmad Romadoni/kumparan
OriginOS 6 juga menghadirkan Seamless Conectivity yang memungkinkan ponsel vivo terkoneksi dengan laptop Windows maupun MacBook. vivo juga memperkenalkan Office Kit yang diklaim lebih powerful dibanding aplikasi jenis yang sama yang berjalan di sistem operasi berbeda.
OriginOS 6 Global bisa dinikmati secara bertahap mulai November 2025 untuk smartphone vivo maupun iQoo. Berikut daftar lengkapnya:

Awal November 2025:

vivo

iQoo

Pertengahan November 2025

vivo

iQoo

Pertengahan Desember 2025

vivo

iQoo

Trending Now