Pencipta PowerPoint Dennis Austin Meninggal Dunia karena Kanker Paru
10 September 2023 11:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Pencipta PowerPoint Dennis Austin Meninggal Dunia karena Kanker Paru
Dennis Austin adalah developer utama aplikasi untuk presentasi, PowerPoint, sejak tahun 1985 hingga 1996. #kumparanTECHkumparanTECH

Dennis Austin, seorang pengembang aplikasi yang ikut menciptakan PowerPoint, meninggal dunia di rumahnya di Los Altos, California, pada 1 September 2023, ketika usianya 76 tahun.
Putranya, Michael Austin, mengatakan dia menderita kanker paru-paru yang telah menyebar ke otaknya, menurut laporan The Washington Post.
Austin belajar teknik komputer di beberapa universitas, termasuk Massachusetts Institute of Technology (MIT) dan University of California Santa Barbara, sebelum bekerja sebagai pengembang perangkat lunak, dan akhirnya bergabung dengan perusahaan perangkat lunak Forethink dan ikut mengembangkan PowerPoint. Perusahaan ini merilis perangkat lunaknya pada tahun 1987, dan Microsoft membeli perusahaan tersebut hanya beberapa bulan kemudian.
Austin menjabat sebagai pengembang utama PowerPoint dari tahun 1985 hingga 1996 ketika dia pensiun.
The Washington Post mencatat bahwa Michael Gaskins, salah satu pencipta PowerPoint yang lainnya, menulis dalam bukunya Sweating Bullets: Notes about Inventing PowerPoint, bahwa Austin "muncul dengan setidaknya setengah dari ide desain utama." Peran Austin tentu sangat penting dalam PowerPoint. Gaskins juga menambahkan, jika Austin tidak mendesain perangkat lunak itu, "maka tidak ada seorang pun yang akan mengetahui PowerPoint."
Terlepas dari sejarah PowerPoint sebagai sofware yang paling banyak digunakan untuk presentasi, pada kenyataannya ada sejumlah orang tersohor yang mencela PowerPoint.
Pendiri Amazon, Jeff Bezos, pernah berkata bahwa "kami melarang presentasi PowerPoint di Amazon," dan menyebut bahwa larangan tersebut "mungkin merupakan hal paling cerdas yang pernah kami lakukan."
Steve Jobs, seperti dikutip dalam biografi Jobs karya Walter Isaacson, mengatakan, "Orang tahu apa yang Anda bicarakan, maka kita tidak memerlukan PowerPoint."
Di sisi lain, PowerPoint masih memiliki basis penggemar yang besar, termasuk penyanyi David Byrne. Dia menyukai aplikasi ini karena potensinya sebagai alat artistik.
PowerPoint tetap menjadi bagian penting dari aplikasi perkantoran Microsoft Office hingga hari ini. Baru-baru ini, perusahaan telah mulai menambahkan alat AI ke PowerPoint menggunakan Copilot, semacam asisten Clippy AI modern untuk Microsoft 365. Alat ini dapat diminta untuk membuat presentasi atau menghasilkan gambar dan menyesuaikan tone atau format teks dalam presentasi.
