Korsel Perpanjang Pembebasan Biaya Visa untuk 6 Negara, Termasuk Indonesia

3 Januari 2026 14:00 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Korsel Perpanjang Pembebasan Biaya Visa untuk 6 Negara, Termasuk Indonesia
Korea Selatan (Korsel) akan memperpanjang pembebasan biaya pemrosesan visa selama enam bulan tambahan untuk wisatawan kelompok dari enam negara, termasuk Indonesia.
kumparanTRAVEL
Ilustrasi Aplikasi Visa Korea Selatan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Aplikasi Visa Korea Selatan. Foto: Shutter Stock
Korea Selatan (Korsel) akan memperpanjang pembebasan biaya pemrosesan visa selama enam bulan tambahan untuk wisatawan kelompok dari enam negara, termasuk Indonesia.
Menteri Keuangan Korea Selatan Koo Yun-cheol mengatakan pembebasan biaya untuk visa C-3-2, yang awalnya dijadwalkan berakhir pada Rabu (31/12), akan berlanjut hingga akhir Juni tahun depan.
Wisatawan berkunjung ke 83 Tower di Kota Daegu, Korea Selatan Foto: Shutter Stock
Enam negara yang tercakup dalam perpanjangan itu adalah China, India, Vietnam, Filipina, Indonesia, dan Kamboja.
Koo mengatakan rencana itu bertujuan untuk "mempertahankan momentum pariwisata masuk," seperti dikutip dari Antara.
Ilustrasi wisatawan Korea Selatan traveling di Jepang Foto: Shutter Stock
Saat ini, biaya pemrosesan untuk visa C-3-2 ditetapkan sebesar 18 ribu won (sekitar Rp 297 ribu).
Menurut situs Kedubes Korea Selatan, visa C-3-2 adalah jenis visa untuk kelompok wisata dengan peserta minimal 3 orang melalui agen perjalanan resmi yang telah ditunjuk oleh Kedubes dengan tujuan incentive tour, darmawista sekolah tidak termasuk jenjang universitas atau pun kunjungan wisata umum.
Trending Now