18 Tahun Menikah, Ini Sosok Suami Julia Roberts dan Kisah Cinta Romantis Mereka
6 Juli 2020 18:44 WIB

18 Tahun Menikah, Ini Sosok Suami Julia Roberts dan Kisah Cinta Romantis Mereka
Julia Roberts dan suaminya, Daniel Moder baru saja merayakan ulang tahun pernikahan ke-18 pada 4 Juli lalu. #kumparanWOMANkumparanWOMAN

Siapa yang tak mengenal sosok Julia Roberts? Nama aktris Hollywood ini sudah sangat populer di jagat hiburan sejak tahun '90-an. Karier aktingnya menanjak berkat film 'Pretty Woman' (1990) yang ia perankan bersama aktor Richard Gere.
Baru-baru ini nama Julia Roberts kembali menjadi perbincangan publik. Bukan karena peluncuran film terbaru, namun perempuan 52 tahun itu membagikan momen berharga bersama sang suami, Daniel Moder. Momen ini menjadi sangat langka sebab Julia memang sangat tertutup mengenai kehidupan pribadinya.
Kehidupan rumah tangganya bersama Daniel tak pernah mencuat ke publik sedikitpun. Bahkan banyak yang mengaku tercengang saat Julia mengunggah foto dirinya bersama sang suami di Instagram baru-baru ini. Foto tersebut ia unggah dalam rangka merayakan ulang tahun pernikahan ke-18.
Dalam foto tersebut tampak Julia mencium pipi suaminya sementara Daniel tersenyum menghadap ke kamera. Keduanya tampak mesra dan bahagia. "18 tahun, #heckyes," tulis Julia dalam keterangan foto.
Setelah bercerai dari Lyle Lovett, Julia kembali menikah dengan pria bernama Daniel Moder pada 2002. Daniel sendiri merupakan seorang cinematografer. Keduanya bertemu dalam penggarapan film 'The Mexican' (2001) yang dibintangi oleh Julia Roberts.
Julia dan Daniel kemudian memutuskan untuk menikah pada 4 Juli 2002 dengan mengadakan pesta kecil di sebuah ranch atau lahan peternakan di Taos, New Mexico. Mereka dikaruniai tiga orang anak.
Kisah cintanya romantis seperti film Hollywood
Fakta bahwa Daniel Moder merupakan pekerja biasa dan bukan selebriti membuat kisah cintanya dengan Julia Roberts mirip dengan jalan cerita film 'Notting Hill' (1999) yang diperankan oleh Julia.
Film tersebut berkisah tentang seorang selebriti yang jatuh cinta dengan pria biasa. Mirip seperti cerita cinta Julia dan Daniel. Meski sang suami bekerja di industri perfilman juga, tetapi Daniel sama sekali tidak memiliki kepopuleran.
Sama seperti yang dirasakan oleh Anna dalam film 'Notting Hill', Julia juga merasa bahwa kehidupannya berubah setelah ia bertemu dengan Daniel. Hal tersebut ia akui dalam obrolan podcast untuk Goop bersama Gwyneth Paltrow pada 2019 lalu.
Ia juga mengatakan bahwa Daniel adalah pria terfavoritnya. Julia mengaku dirinya jatuh cinta dengan caranya berpikir dan berpendapat. "Aku sangat suka dengan caranya berbicara atau caranya memandang sesuatu. Sungguh, kami sangat beruntung. Kami sangat menyukai satu sama lain dan kami menikmati setiap momen bersama dalam hidup," cerita Julia seperti dikutip dari Hello Magazine.
Tak hanya Julia yang merasakan indahnya hubungan mereka, tetapi Daniel juga demikian. Pria 51 tahun itu kerap menunjukkan kekagumannya pada Julia melalui unggahan di Instagram. Salah satunya adalah saat mereka merayakan Hari Valentine tahun lalu.
Daniel mengunggah foto candid Julia saat sedang melakukan syuting. Ia menuliskan bahwa istrinya selalu membawa kebahagiaan dan tawa canda. Daniel bahkan mengaku semua yang ia jalani bersama Julia seakan seperti mimpi.
