5 Potret Pevita Pearce saat Tampil Percaya Diri dengan Tubuh Berotot
20 Juli 2022 20:32 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
5 Potret Pevita Pearce saat Tampil Percaya Diri dengan Tubuh Berotot
Pevita Pearce merupakan salah satu selebriti yang rajin berolahraga dan membentuk otot tubuh. Ia pun kerap membagikan potret tubuh berototnya di media sosial.kumparanWOMAN

Baru-baru ini, Pevita Pearce tengah jadi perbincangan di media sosial. Hal ini lantaran reaksi lamanya terhadap komentar negatif netizen di Instagram kembali mencuat.
Jadi pada 2019 lalu, ada seorang netizen mengomentari tubuh berotot Pevita Pearce. Ia menyebutkan bahwa laki-laki lebih suka tubuh perempuan yang feminin.
"Bukan bermaksud apa-apa ya Pev, tapi cowok biasanya lebih suka cewek yang bodynya feminim. Bentuk tubuh yang wanita yang seharusnya, bukan berotot," begitu komentar pemilik akun @ajikurnia.
Tak disangka, komentar tersebut dibalas langsung oleh Pevita. Pemain film 5 Cm ini pun menjawabnya dengan tegas.
"@ajikurnia94 bukan bermaksud apa apa tetapi apa yang saya lakukan untuk diri saya sendiri bukan untuk cowok seperti anda," balas Pevita.
Meski komentar tersebut terjadi tiga tahun lalu, entah mengapa topik ini kembali mencuat di Twitter. Banyak netizen mulai memberikan dukungan pada Pevita.
Sebagai selebriti, Pevita Pearce memang sangat rajin berolahraga. Ia kerap membagikan potret dirinya saat sedang berolahraga di tempat gym, melakukan yoga, dan olahraga lainnya. Apalagi belakangan ini Pevita tampaknya menjalani program olahraga khusus membentuk otot karena perannya sebagai heroin di film Sri Asih, yang segera tayang tahun ini.
Perempuan 29 tahun itu pun sering membagikan potret tubuh berototnya di Instagram. Dengan percaya diri, Pevita menunjukkan otot perut, punggung, hingga lengan.
Buat Ladies yang penasaran dengan penampilan foto Pevita Pearce dengan tubuh berotot, kumparanWOMAN telah merangkumnya. Yuk, intip deretan potretnya berikut ini.
