Apakah Makeup dengan SPF Boleh Gantikan Sunscreen? Ini Kata Dokter Kulit
10 September 2025 19:00 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Apakah Makeup dengan SPF Boleh Gantikan Sunscreen? Ini Kata Dokter Kulit
Dokter kulit ungkap makeup ber-SPF tak bisa gantikan sunscreen dalam rangkaian perawatan kulit.kumparanWOMAN

Pentingnya penggunaan sunscreen ini membuat banyak brand make up kini berinovasi dengan menambahkan kandungan SPF pada produk, seperti foundation, concealer, lip balm, setting spray, compact powder, hingga lipstik.
Meskipun produk ini bisa menyederhanakan rangkaian perawatan kulit, tapi hanya mengandalkan makeup dengan kandungan SPF untuk melindungi kita dari sinar matahari tidak disarankan oleh dokter kulit.
Menurut dokter kulit Asmi Berry dari Amerika Serikat, berikut alasan mengapa makeup dengan kandungan SPF tak boleh jadi satu-satunya bentuk perlindungan terhadap sinar UV, terutama ketika cuaca sedang cerah.
Apakah perlu memakai sunscreen jika sudah mengaplikasikan makeup dengan kandungan SPF?
Meskipun makeup dengan kandungan SPF merupakan cara yang mudah untuk mendapatkan perlindungan dari sinar UV, tapi sebenarnya mengaplikasikan makeup ber-SPF tanpa menggunakan sunscreen lagi sangat tidak disarankan.
βLebih baik memperlakukan makeup ber-SPF sebagai tambahan, bukan sebagai pengganti sunscreen atau pertahanan utama terhadap paparan sinar UV,β ujar Asmi.
Untuk memastikan kulit terlindungi secara optimal dari paparan sinar UV, kamu disarankan mengaplikasikan sunscreen terlebih dulu sebelum mengaplikasikan makeup, meskipun makeup tersebut mengandung SPF.
Cara mengaplikasikan sunscreen sebelum makeup
Cara terbaik untuk mengaplikasikan sunscreen sebelum makeup adalah dengan memilih sunscreen ber-SPF minimal 30, memiliki tekstur yang ringan, non-komedogenik, dan tidak meninggalkan white cast atau residu, sehingga bisa menyatu sempurna dengan makeup.
Sunscreen dengan tekstur seperti gel atau serum paling disarankan untuk diaplikasikan sebelum makeup. Pastikan untuk menghindari sunscreen yang tebal dan berat dengan bahan emolien, karena sunscreen jenis ini bisa membuat riasan luntur atau menggumpal.
Aplikasikan sunscreen di kulit yang bersih sebagai langkah terakhir rutinitas perawatan kulit, sebelum menambahkan makeup. Oleskan sunscreen di seluruh wajah secara merata. Biarkan beberapa menit agar meresap dan mencegah penggumpalan serta bercak.
Selanjutnya, kamu bisa mengaplikasikan makeup ber-SPF dengan hati-hati dan lembut. Cukup ditepuk dan jangan digosok agar tak merusak sunscreen di bawahnya.
