SLB Negeri 4 Jakarta Tampilkan Busana Ecoprint di Fashion Show ‘Karya Setara'

4 Oktober 2025 10:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
SLB Negeri 4 Jakarta Tampilkan Busana Ecoprint di Fashion Show ‘Karya Setara'
Busana ecoprint karya siswa SLB Negeri 4 Jakarta tampil di panggung inklusif “Karya Setara” Lippo Mall Kemang.
kumparanWOMAN
SLB Negeri 4 Jakarta Tampilkan Busana Ecoprint di Fashion Show ‘Karya Setara'. Foto: Lippo Mall Kemang
zoom-in-whitePerbesar
SLB Negeri 4 Jakarta Tampilkan Busana Ecoprint di Fashion Show ‘Karya Setara'. Foto: Lippo Mall Kemang
Dalam rangka ulang tahun ke-13 Lippo Mall Kemang, ada sebuah pagelaran busana yang unik dan berbeda dari biasanya. Bertajuk “Karya Setara”, fashion show ini bukan sekadar pesta mode, tapi juga panggung inklusif yang menegaskan bahwa kreativitas dan bakat tidak mengenal batas.
Pagelaran ini menampilkan kolaborasi unik antara Diorama, label ecoprint milik SLB Negeri 4 Jakarta, dan Narita Shibori, UMKM binaan Pertamina Holding dari Bandung. Dari puluhan koleksi busana, beberapa di antaranya memadukan kain ecoprint hasil karya peserta didik SLB dengan teknik shibori khas Narita, menciptakan visual yang natural namun penuh warna.
SLB Negeri 4 Jakarta Tampilkan Busana Ecoprint di Fashion Show ‘Karya Setara'. Foto: Lippo Mall Kemang
“Karya Setara tidak hanya menampilkan kreativitas, tapi juga memberi ruang aktualisasi bagi anak-anak berkebutuhan khusus,” ujar Werry Prayogi, Direktur Utama PT Pertamina Lubricants, yang turut mendukung kreativitas ini melalui program CSR dan sekolah binaan.
Proses pembuatan koleksi ini sendiri membutuhkan waktu sekitar satu bulan untuk masing-masing teknik. Teknik ecoprint yang dikerjakan siswa-siswi SLB memanfaatkan daun-daunan alami seperti daun jati, jarak bulu, dan daun anak, sementara pewarna yang digunakan pun murni dari bahan alam seperti trager, secak, linggi, dan oat. Sedangkan teknik shibori, teknik ikat jumput khas Narita, memiliki waktu proses yang beragam. Ada yang hanya sehari, ada yang sampai sebulan, tergantung kompleksitas motifnya.
SLB Negeri 4 Jakarta Tampilkan Busana Ecoprint di Fashion Show ‘Karya Setara'. Foto: Lippo Mall Kemang
Kolaborasi ini berawal dari pelatihan inovasi yang digelar untuk peserta didik SLB. Dalam kesempatan itu, Narita Shibori dari Bandung menjadi inspirasi untuk membawa teknik shibori ke ranah fashion inklusif. Hasilnya, busana yang dihasilkan bukan sekadar pakaian, tapi karya seni yang menceritakan keberagaman dan kemampuan anak-anak berkebutuhan khusus.
Dalam fashion show kali ini, total 40 busana ditampilkan oleh 12 model profesional dan 4 siswa SLB Negeri 4 Jakarta. Mereka memeragakan karya yang memadukan estetika natural ecoprint dengan ceria dan dinamisnya warna dari teknik shibori. Model-model ini menunjukkan bahwa karya anak-anak berkebutuhan khusus dapat tampil setara di atas panggung publik.
Fashion show ini bukan hanya tentang busana, tapi tentang kesetaraan, kreativitas, dan inklusivitas. Dari daun-daunan hingga kain shibori, setiap helai baju bercerita tentang potensi yang layak diapresiasi, membuktikan bahwa karya mereka memang setara dengan masyarakat umum.
Trending Now