Konten Media Partner

Bajaj Maxride Siap Beroperasi di Manado, Layani Warga di 5 Kecamatan

10 Desember 2025 13:34 WIB
Β·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
Bajaj Maxride Siap Beroperasi di Manado, Layani Warga di 5 Kecamatan
Bajaj Maxride akan segera beroperasi di 5 Kecamatan di Kota Manado. Diharapkan bisa membuka peluang investasi baru. #publisherstory #manadobacirita
Manado Bacirita
Bajaj Maxride di Manado.
zoom-in-whitePerbesar
Bajaj Maxride di Manado.
MANADO - Bajaj Maxride dikabarkan akan segera beroperasi di Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut), untuk melayani lima kecamatan, yaitu Malalayang, Mapanget, Singkil, Tuminting, dan Wanea.
Kabar ini dibenarkan oleh Branch Manager Maxride Manado, Jhon Ferdinand Senewe, melalui keterangan tertulis.
Menurut dia, beroperasinya transportasi ini akan memberikan dampak signifikan bagi warga Manado, termasuk dalam upaya mengurai tingkat pengangguran.
β€œHadirnya Bajaj Maxride di Manado akan membuka banyak manfaat sosial, dari lapangan pekerjaan baru, peluang investasi nyata, hingga penyediaan akses transportasi yang aman, nyaman, dan terjangkau bagi seluruh warga kota,” kata Jhon.
Kehadiran armada Bajaj Maxride, jelas dia sekaligus menjadi momentum penting bagi Kota Manado, apalagi jika melihat kesuksesan di beberapa kota besar seperti Makassar, Medan, Yogyakarta, Solo, Semarang, dan Pekanbaru.
β€œPara mitra tersebut telah merasakan pendapatan harian yang stabil, mencapai ratusan ribu rupiah per hari, sehingga terbukti mampu meningkatkan taraf hidup keluarga mereka,” katanya.
β€œKita hadir sebagai moda transportasi publik yang aman di segala cuaca, terjangkau, dan dapat dipesan. Moda ini juga menjadi jawaban atas kebutuhan mobilitas cepat dan efisien di wilayah perkotaan yang semakin padat,” ujarnya lagi.
Trending Now