Konten dari Pengguna

Terima Kasih Pahlawan Masa Kini

1 September 2018 11:55 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Kiriman Pengguna
Terima Kasih Pahlawan Masa Kini
Memang bukan seperti pada jaman dahulu melawan para penjajah, memang tidak menggunakan bambu runcing, memang tidak menumpahkan darah, tetapi pahlawan ini sama-sama mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional. Pahlawan olahraga berhasil membawa Indonesia masuk kedalam peringkat ke 4 klasemen perolehan medali Asian Games 2018.
Nadia Putri
Tulisan dari Nadia Putri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Memang bukan seperti pada zaman dahulu melawan para penjajah, memang tidak menggunakan bambu runcing, memang tidak menumpahkan darah. Tetapi pahlawan ini sama-sama mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
Pahlawan olahraga berhasil membawa Indonesia masuk ke peringkat 4 klasemen perolehan medali Asian Games 2018.
Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting mendapat emas di cabang olah raga bulu tangkis Asian Games 2018, Selasa (28/8/2018). (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting mendapat emas di cabang olah raga bulu tangkis Asian Games 2018, Selasa (28/8/2018). (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Yang perlu diingat adalah jumlah 31 medali emas yang didapat oleh para atlet merupakan jumlah terbanyak sepanjang sejarah keikutsertaan Indonesia di Asian Games. Siapapun atlet yang berjuang di Asian Games 2018, kami warga Indonesia mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya.
Asian Games menyatukan kita, mendukung satu sama lain walaupun masih ada saja orang di luar sana yang mengkritik kalian. Bagi mereka yang menyerukan kata-kata buruk, jangan didengarkan. Bagaimanapun kalian adalah pahlawan.
Keringat yang kalian cucurkan di setiap latihan, semangat yang tinggi, sampai diberi ganjaran medali adalah suatu kehormatan untuk kami memiliki saudara se-Tanah Air seperti kalian.
Pertandingan final pencak silat antara Thi Them Tran dari Vietnam (merah) melawan Wewey Wita (biru) dari Indonesia. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pertandingan final pencak silat antara Thi Them Tran dari Vietnam (merah) melawan Wewey Wita (biru) dari Indonesia. (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan)
Terima kasih atas perjuangan kalian mewakili negara tercinta ini. Kami doakan ke mana pun kalian pergi lagi untuk bertanding agar kalian akan diberikan kesehatan, energi yang besar, dan semangat yang membara untuk kembali merebut kemenangan. Sungguh kami bangga.
Trending Now