Konten Media Partner

Wali Kota Palu Janjikan Rumah Layak bagi Keluarga Barani

4 April 2022 16:01 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
Wali Kota Palu Janjikan Rumah Layak bagi Keluarga Barani
Wali Kota Palu memberikan bantuan kepada keluarga Barani berupa sebuah rumah panggung yang akan difasilitasi oleh Dinas Sosial Kota Palu. #publisherstory
Palu Poso
Wali Kota Palu berkunjung ke salah satu rumah warga yang terletak di Jalan Lekatu. Kota Palu. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Wali Kota Palu berkunjung ke salah satu rumah warga yang terletak di Jalan Lekatu. Kota Palu. Foto: Istimewa
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid berkunjung ke salah satu rumahwarga yang terletak di Jalan Lekatu, Kelurahan Tipo, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu, Senin (4/4).
Diketahui warga tersebut bernama Barani (54). Ia tinggal bersama istri dan anaknya di rumah yang berukuran tidak besar dan beratapkan daun rumbia.
Wali Kota Palu janjikan rumah layak bagi keluarga barani. Foto: Istimewa
Barani memiliki sepetak lahan, namun ia belum mampu untuk membangun sebuah rumah yang layak bagi keluarganya.
Melihat kondisi tersebut, Wali Kota Palu Hadianto berkomitmen akan memberikan bantuan kepada Barani berupa sebuah rumah panggung yang akan difasilitasi oleh Dinas Sosial Kota Palu.
Wali Kota Palu janjikan rumah layak bagi keluarga barani. Foto: Istimewa
Dengan bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban Barani dan keluarga untuk memiliki hunian yang layak.
Turut hadir mendampingi Wali Kota Palu, Kepala Dinas Sosial Kota Palu, Romy Sandi Agung, Kepala Dinas PU Kota Palu, Ir. Singgih B. Prasetyo, serta pihak Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Palu.
Wali Kota Palu berkunjung ke salah satu rumah warga yang terletak di Jalan Lekatu. Kota Palu. Foto: Istimewa
Trending Now