Konten Media Partner
Hasil Konferda PDIP DIY: Nuryadi Ketua DPD, Eko Suwanto Ketua DPC PDIP Yogya
8 Desember 2025 13:39 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Konten Media Partner
Hasil Konferda PDIP DIY: Nuryadi Ketua DPD, Eko Suwanto Ketua DPC PDIP Yogya
Konferda juga menetapkan ketua DPC PDIP se-DIY: Danang Maharsa (Sleman), Fajar Gegana (Kulon Progo), Hanung Raharjo (Bantul), dan Endah Subekti (Gunungkidul). #publisherstory #pandanganjogja Pandangan Jogja

PDIP DIY menggelar Konferda dan Konfercab serentak pada Sabtu (6/12) di Sleman City Hall, dibuka oleh Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto.
Dalam agenda tersebut, Nuryadi terpilih sebagai Ketua DPD PDIP DIY periode 2025β2030. Sementara itu, ketua DPC PDIP se-DIY: Eko Suwanto (Kota Yogya), Danang Maharsa (Sleman), Fajar Gegana (Kulon Progo), Hanung Raharjo (Bantul), dan Endah Subekti (Gunungkidul).
Ketua DPD PDIP DIY terpilih yang juga Ketua DPRD DIY, Nuryadi, menyampaikan pentingnya menjaga integritas demokrasi dan menolak politik transaksional. Ia meminta kader memperkuat disiplin organisasi dan fokus menyelesaikan persoalan rakyat.
βKalau kita turun ngewongke (memanusiakan) rakyat, menyelesaikan masalah wong cilik, saya masih percaya masyarakat Jogja suaranya tidak bisa dibeli. Target PDI Perjuangan ke depan adalah menambah kursi,β kata Nuryadi di Sleman City Hall, Sabtu (6/12).
Eko Suwanto, yang juga Ketua Komisi A DPRD DIY, menyampaikan Kota Yogyakarta menghadapi tantangan stunting dan gizi buruk yang perlu segera diatasi.
βKe depan, ada sejumlah tantangan berkaitan pentingnya percepatan penanganan stunting juga kasus gizi buruk di Kota Yogyakarta. Kami tentu harus bekerja bersama membangun Yogyakarta lebih baik,β kata Eko.
Ia juga menilai persoalan kemiskinan, pengangguran, dan gini ratio serta menegaskan komitmen ekologis.
βSesuai arahan dan intruksi Ibu Ketua Umum Megawati Soekarnoputri setiap kader PDI Perjuangan atau banteng Jogja harus punya kesadaran ekologis, jaga lingkungan agar tetap lestari,β ujarnya.
