Konten Media Partner
PSS Sleman Luncurkan Jersey Baru: Usung Semangat 1976, Tahun Kelahiran Klub
23 Agustus 2025 16:35 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Konten Media Partner
PSS Sleman Luncurkan Jersey Baru: Usung Semangat 1976, Tahun Kelahiran Klub
PSS Sleman meluncurkan jersey baru untuk kompetisi Liga 2 dengan mengusung semangat 1976 sebagai tahun kelahiran Super Elang Jawa. #publisherstory #pandanganjogja Pandangan Jogja

Sleman resmi meluncurkan tiga jersey baru untuk kompetisi Liga 2 Pegadaian Nusantara musim 2025/26. Acara peresmian digelar pada Jumat (22/8/2025) di area outdoor Maguwoharjo International Stadium (MaGIS).
Jersey kandang musim ini hadir dengan warna hijau khas PSS yang dipadukan corak angka 1976 di seluruh permukaan kain. Tahun tersebut menjadi penanda kelahiran klub dan simbol perjalanan panjang Super Elang Jawa.
β1976 bukan sekadar angka. Ia adalah detak jantung perjalanan kami, titik awal dari semua kisah luar biasa. 1976 menyimpan gema sejarah klub kami yang dibangun di atas keringat, perjuangan, dan semangat tak tergoyahkan dari mereka yang percaya pada PSS Sleman,β tulis pernyataan resmi PSS, Jumat (22/8).
Selain jersey kandang, PSS juga memperkenalkan jersey tandang berwarna putih. Desain ini terinspirasi dari bendera hijau-putih-hitam yang kerap dikibarkan Sleman Fans di tribun stadion. Kombinasi warna itu disebut melambangkan kebanggaan dan persatuan suporter.
Sementara itu, jersey alternatif tampil lebih berani dengan kombinasi hijau neon dan corak hitam pekat. Desain ini dipilih untuk menggambarkan energi tinggi dan semangat pantang menyerah para penggawa Super Elang Jawa.
βDominasi warna hijau neon yang dipadankan corak hitam pekat di jersey alternatif mencitrakan semangat,β ujar Vita Subiyakti, Executive Representative PSS Sleman.
Vita menambahkan, harga resmi jersey terbaru akan segera diumumkan oleh manajemen klub dalam waktu dekat.
