Konten dari Pengguna
Pemalu atau Introvert, Apakah Kamu Salah Satunya?
29 Juni 2022 14:52 WIB

Kiriman Pengguna
Pemalu atau Introvert, Apakah Kamu Salah Satunya?
Introvert merupakan karakteristik yang muncul pada orang-orang tertentu. Mereka cenderung lebih suka menghabiskan waktu di tempat yang tenang dan nyaman. Sedangkan pemalu merupakan ciri khaSeptia Muhammad Fikri
Tulisan dari Septia Muhammad Fikri tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Introvert merupakan kepribadian yang dimiliki seseorang dalam memenuhi gairahnya berdasarkan tingkat kepuasan seseorang tersebut. Mereka cenderung menikmati hidup dengan sosialisasi yang minimum. Artinya, seseorang dapat dikatakan introvert jika dia menghabiskan waktunya dengan beberapa orang atau kelompok kecil atau bahkan hanya seorang diri.
Berbeda dengan pemalu, pemalu merupakan sifat seseorang yang mengurangi interaksi sosial berdasarkan rasa kekhawatiran dirinya terhadap lawan bicaranya. Jika introvert merupakan bentuk karakteristik seseorang, maka pemalu merupakan ciri khas yang dimiliki seseorang tersebut.
Ciri-Ciri Introvert
Seseorang dapat dikatakan introvert jika dia memenuhi kriteria sebagai berikut:
1. Mereka cenderung memilih tempat yang nyaman untuk menghabiskan waktu dan cenderung kurang nyaman jika berada di tengah-tengah keramaian.
2. Walaupun mereka terlihat tidak peduli terhadap sekelilingnya, orang introvert merupakan pengamat yang handal. Mereka selalu memperhatikan sekitarnya dengan saksama.
3. Mereka bersosialisasi secukupnya, karena introvert memiliki kebiasaan untuk bertindak dengan secukupnya, tidak lebih dan tidak kurang.
4. Introvert akan berbicara jika menurut meraka itu penting dan menguntungkan mereka.
5. Sering menjadi tempat curhatan, karena mereka dianggap merupakan orang yang tidak akan mengganggu orang lain.
6. Perlu diketahui bahwa introvert merupakan orang yang pandai memahami.
7. Ketika mereka bertindak, maka dia akan fokus mengerjakan fokusnya tersebut hingga tuntas.
8. Lebih menyukai suasana tenang dan nyaman.
Ciri-ciri Pemalu
Seseorang dapat dikatakan pemalu jika dia memenuhi kriteria sebagai berikut:
1. Ketika berada di keramaian bukan berarti mereka tidak nyaman akan hal tersebut, seorang pemalu bisa mengatasi keramaian selagi mereka tidak menjadi fokus perhatian sekitarnya.
2. Mereka jarang memulai percakapan, ini disebabkan karena mereka merasa khawatir jika topik pembicaraan yang mereka buat akan membuat lawan tuturnya tidak nyaman. Pada intinya, mereka jarang berbicara bukan karena tidak ingin, tetapi cenderung selalu khawatir akan tindakannya.
3. Lebih sering panik ketika menghadapi lingkungan yang baru mereka temui.
4. Ketika berbicara mereka jarang menatap matamu karena hal tersebut akan membuatnya merasa khawatir membuat lawan bicaranya terganggu oleh tatapannya.
Nah, itulah perbedaan introvert dengan pemalu. Orang yang introvert biasanya menghindari keramaian karena mereka merasa terganggu oleh situasi tersebut. Mereka lebih memiliki tempat yang membuat dirinya tenang dan nyaman. Sedangkan, orang pemalu menghindari interaksi sosial, karena mereka selalu dipenuhi kekhawatiran ketika berbicara dengan lawan bicaranya.

