Konten Media Partner

Satukan Hati Bersama TDA Peduli, Sama-Sama Bantu Sumatera

13 Desember 2025 21:08 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
Satukan Hati Bersama TDA Peduli, Sama-Sama Bantu Sumatera
TDA Peduli menggalang donasi melalui gerakan Sama-Sama Bantu Sumatera untuk pemulihan korban bencana di Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Aceh.
TDA
Satukan Hati Bersama TDA Peduli, Sama-Sama Bantu Sumatera
zoom-in-whitePerbesar
Jakarta - Bencana yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera mengguncang kehidupan banyak warga. Kerusakan rumah, terhentinya mata pencaharian, terdampaknya aktivitas pendidikan, hingga kebutuhan dasar yang belum terpenuhi membuat banyak keluarga membutuhkan uluran tangan.
Di tengah kondisi tersebut, semangat solidaritas terus menguat. Keluarga besar Tangan Di Atas (TDA) bergerak bersama melalui program TDA Peduli dengan mengusung tema Sama-Sama Bantu Sumatera.

Solidaritas TDA untuk Pemulihan Sumatera

Melalui program TDA Peduli, donasi yang terkumpul diarahkan untuk membantu proses pemulihan para korban bencana. Bantuan yang disalurkan meliputi:
• Bantuan modal usaha bagi member TDA terdampak
• Bantuan paket sekolah untuk anak-anak
• Bantuan rehabilitasi rumah ibadah
• Bantuan sembako bagi wilayah terisolir
Direktur TDA Peduli, Fitriady, mengatakan kegiatan donasi ini telah berjalan sejak awal bencana terjadi.
“Kegiatan donasi telah dilaksanakan sejak bencana terjadi, yaitu pada 26 November 2025. Donasi kita buka hingga 19 Desember 2025. Setelah itu akan dilakukan penyaluran lanjutan, meskipun penyaluran pertama sudah dilakukan sebesar Rp 83.000.000 dan disalurkan ke daerah-daerah bencana yang ada kegiatan TDA Peduli,” ujar Daeng Ady, sapaan akrabnya.

Tiga Provinsi Jadi Fokus Penyaluran

Daeng Ady menjelaskan, kegiatan TDA Peduli difokuskan di tiga provinsi terdampak bencana.
“Lokasi kegiatan berada di tiga provinsi, yaitu Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Aceh,” katanya.
Ia merinci, masing-masing wilayah dimotori oleh pengurus TDA daerah.
“Di Sumatera Barat dimotori oleh teman-teman TDA Daerah Padang, Sumatera Utara oleh TDA Medan dan TDA Langkat, serta Aceh oleh TDA Langsa dan TDA Takengon,” imbuhnya.
Donasi dalam program ini melibatkan partisipasi member TDA dari seluruh Indonesia serta masyarakat umum yang menyalurkan bantuannya melalui rekening resmi TDA Peduli (BSI 8790000230 a.n Tangan Di Atas).
“Setelah donasi terkumpul, kami mengalokasikan anggaran sesuai hasil assessment kebutuhan para korban di masing-masing daerah bencana,” lanjutnya.

Fokus Program Recovery dan Trauma Healing

Daeng Ady menegaskan, kegiatan donasi ini merupakan bentuk sinergi antar member TDA serta kepedulian terhadap masyarakat luas.
“Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antar member, peduli member, dan peduli Indonesia, sekaligus untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak di tiga wilayah bencana tersebut,” jelasnya.
Ia mengungkapkan, hingga saat ini total donasi yang terkumpul telah mencapai lebih dari Rp 400 juta.
“Donasi ini kami fokuskan ke dalam program recovery yang mungkin tidak tersentuh oleh donatur lain. Pertama, paket recovery untuk anak sekolah seperti sepatu, baju, buku, dan tas sekolah. Kedua, bantuan rehabilitasi rumah ibadah baik masjid, gereja, maupun rumah ibadah lainnya. Ketiga, pemulihan psikologis anak-anak melalui kegiatan trauma healing dengan menurunkan tim langsung ke lokasi,” ungkapnya.
Namun demikian, Daeng Ady menyebut kebutuhan bantuan masih cukup besar.
“Sampai hari ini kami masih mengharapkan uluran tangan teman-teman TDA di seluruh Indonesia. Donasi yang ada saat ini belum mencukupi untuk meng-cover seluruh program recovery yang direncanakan. Mudah-mudahan sedikit atau banyak dapat meringankan beban saudara-saudara kita di Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Aceh,” pungkasnya.
Trending Now