Konten Media Partner
20 Rutan dan LPKA Sumsel Telah Jalankan Program LCC
14 November 2025 18:21 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Konten Media Partner
20 Rutan dan LPKA Sumsel Telah Jalankan Program LCC
Program Legal Clinic Collaboration (LCC) telah terbentuk dan beroperasi di 20 rutan dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) di Sumsel. #publisherstory #urbanidUrban Id

Program Legal Clinic Collaboration (LCC) telah terbentuk dan beroperasi di 20 rutan dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) di Sumsel.
LCC adalah suatu program serta wadah yang berkolaborasi dengan pemerintah daerah, akademisi serta advokat dalam memberikan hak pelayanan hukum kepada narapidana dan anak binaan.
Menurut Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumsel, Erwedi Supriyanto, mengatakan narapidana atau anak binaan berhak mendapatkan pelayanan hukum sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Akan tetapi, menurutnya pelaksanaan pelayanan hukum kurang optimal.
"Pelaksanaan pelayanan hukum saat ini belum optimal. Maka dari itu, saya punya gagasan bahwa perlu adanya campur tangan pihak yang kompeten," kata dia.
Kemudian, ia berharap lewat program LCC ini dapat mengumpulkan pihak yang punya kompetensi agar dapat memenuhi hak pelayanan hukum.
"Karena itulah LCC melibatkan pemerintah daerah, akademisi serta advokat agar narapidana dan anak binaan bisa mendapatkan hak dan keadilan yang merata dan sesuai," ujarnya.
Lanjutnya, ada 4 pelayanan hukum yang diberikan oleh program LCC, yakni penyuluhan hukum, layanan konsultasi, pendampingan hukum dan mediasi.
Sementara itu, Ketua Pusat Kajian Politik, Kebijakan dan Pembangunan Strategis Habibie Learning Center (HLC), Derriansya Putra Jaya, mengatakan bahwa ia siap berkolaborasi dengan LCC terkait memberikan pelayanan hukum kepada narapidana dan anak binaan.
Ia juga tidak lupa mengapresiasi program LCC karena telah melaksanakan tugas mulia dalam memenuhi hak narapidana dan anak binaan.
"Kami siap bergabung dan siap membantu untuk memberikan pelayanan hukum kepada narapidan dan anak binaan," kata dia.
Kemudian, ia juga mengatakan bahwa program LCC ini juga daat membantu para narapidana dan anak binaan agar sadar hukum sehingga membentuk budaya disiplin dengan aturan.
"Dengan memahami aturan yang ada maka tingkat kriminalitas di Sumsel akan berkurang," pungkasnya.
