Konten Media Partner
Bupati Pali Hadiahkan Umrah 3 Polisi di HUT Bhayangkara
2 Juli 2025 13:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
Konten Media Partner
Bupati Pali Hadiahkan Umrah 3 Polisi di HUT Bhayangkara
Bupati PALI memberikan hadiah umrah kepada tiga anggota Polres PALI usai mereka berhasil menghafal dan membacakan teks UUD 1945. #publisherstory #urbanidUrban Id

Suasana penuh haru dan kejutan mewarnai peringatan HUT Bhayangkara ke-79 yang berlangsung khidmat di halaman Kantor Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Selasa (1/7/2025).
Di luar dugaan, Bupati PALI Asgianto memberikan hadiah umrah kepada tiga anggota Polres PALI usai mereka berhasil menghafal dan membacakan teks Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 secara fasih di hadapan seluruh peserta upacara.
Ketiga personel yang menerima apresiasi luar biasa itu adalah Wakapolres PALI KOMPOL Kusyanto, IPTU Thomson Angka Wibawa, dan Bribda Ridho.
Momen emosional pecah saat nama mereka dipanggil maju ke depan oleh Asgianto dan diminta membacakan UUD 1945 tanpa bantuan teks. Setelah mereka menyelesaikannya dengan sempurna, hadirin dibuat takjub oleh pengumuman mengejutkan dari sang kepala daerah.
“Sebagai bentuk apresiasi atas semangat kebangsaan dan dedikasi mereka, saya hadiahkan umrah ke Tanah Suci untuk ketiga personel ini. Silakan bersiap menunaikan ibadah yang mulia ini,” ujar dia yang langsung disambut tepuk tangan meriah dari peserta upacara.
Tak kuasa menahan tangis haru, Kompol Kusyanto bersujud syukur di halaman kantor bupati, diikuti oleh kedua rekannya. Suasana menjadi sangat emosional saat ketiganya memeluk rekan-rekan dan pimpinan mereka, termasuk Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait.
Dalam wawancara usai acara, Kompol Kusyanto mengungkapkan rasa syukur yang dalam.
“Subhanallah... saya tak pernah menyangka. Ini seperti mimpi. Keinginan saya untuk ke tanah suci akhirnya dikabulkan Allah SWT melalui tangan Pak Bupati. Ini anugerah yang luar biasa,”* ucapnya dengan mata berkaca-kaca.
Ia pun menyampaikan terima kasih kepada Bupati PALI atas perhatian yang tulus dan tak terduga tersebut.
“Terima kasih kepada Bapak Bupati atas penghargaan yang sangat mulia ini. Semoga beliau senantiasa diberi kesehatan dan keberkahan dalam memimpin daerah ini,” tambahnya.
Sementara itu, Asgianto menjelaskan bahwa pemberian hadiah umrah ini merupakan simbol penghargaan terhadap semangat nasionalisme dan pengamalan nilai-nilai luhur konstitusi.
“Tindakan mereka mencerminkan semangat Pancasila dan kecintaan terhadap dasar negara. Saya harap ini jadi inspirasi bagi seluruh jajaran Polres, ASN, dan generasi muda di PALI,”tegasnya.
Hari Bhayangkara ke-79 di Kabupaten PALI kali ini bukan hanya dirayakan dengan semarak, tetapi juga membawa pesan moral dan spiritual yang menyentuh hati banyak orang—mewujudkan makna sejati dari pengabdian kepada bangsa dan negara.
