Konten Media Partner
Gubernur Sumsel Ajak Warga Utamakan Berdoa saat Perayaan Malam Tahun Baru
23 Desember 2025 14:56 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Konten Media Partner
Gubernur Sumsel Ajak Warga Utamakan Berdoa saat Perayaan Malam Tahun Baru
Gubernur Sumsel Herman Deru mengajak warga menyambut malam Tahun Baru 2026 dengan doa, refleksi, empati pascabencana, serta menjaga ketertiban dan keselamatan umum. #publisherstory #urbanidUrban Id

Gubernur Sumsel Herman Deru mengajak masyarakat untuk menjadikan malam pergantian Tahun Baru 2026 sebagai momentum refleksi dan kepedulian sosial, khususnya pascabencana yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera.
Menurut Herman Deru, euforia pergantian tahun sebaiknya tidak diekspresikan secara berlebihan. Ia menekankan bahwa rasa syukur, doa, dan empati jauh lebih bermakna dibandingkan perayaan yang hanya menonjolkan kemeriahan semata.
โPergantian tahun adalah waktu yang tepat untuk merenung dan berdoa. Kita harus ingat, ada saudara-saudara kita yang sedang berjuang menghadapi musibah. Sudah selayaknya kita menunjukkan empati,โ ujar Herman Deru, Senin (22/12/2025).
Ia menyampaikan bahwa perayaan Tahun Baru tetap dapat dilakukan, namun dengan pendekatan yang lebih sederhana dan bernilai spiritual. Kegiatan seperti doa bersama dan zikir dinilai tidak mengurangi makna kebersamaan, justru memperkuat ikatan sosial di tengah masyarakat.
โMerayakan secara bersama-sama dengan doa juga tetap khidmat dan bermakna. Itu bentuk kebersamaan yang sesungguhnya,โ katanya.
Selain itu, Herman Deru juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga ketertiban umum dan keselamatan selama malam pergantian tahun. Ia menyoroti potensi risiko kecelakaan maupun gangguan sosial yang kerap muncul akibat perayaan yang tidak terkendali.
Melalui imbauan tersebut, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan berharap masyarakat dapat menyambut Tahun Baru 2026 dengan sikap lebih bijak, penuh kepedulian, serta semangat untuk menjadi pribadi dan daerah yang lebih baik.
โMari kita jadikan tahun baru sebagai awal yang positif, dengan hati yang lebih peduli dan rasa syukur yang lebih besar,โ pungkasnya.
