Konten Media Partner

Perahu Getek Tenggelam Usai Terseret Tongkang Batu Bara di Sungai Musi Palembang

16 Agustus 2025 13:18 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
Perahu Getek Tenggelam Usai Terseret Tongkang Batu Bara di Sungai Musi Palembang
KSOP Kelas I Palembang menyebutkan kejadian dapat terjadi karena perahu getek melakukan manuver berbahaya di antara tugboat dan tongkang batu bara yang sedang ditarik. #publisherstory #urbanid
Urban Id
Potongan video saat perahu getek terseret oleh ongkang batu bara kosong bernama Pasific Star 8721 yang ditarik Tugboat Karya Pasific 2275 di perairan Sungai Musi Palembang. Foto : Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Potongan video saat perahu getek terseret oleh ongkang batu bara kosong bernama Pasific Star 8721 yang ditarik Tugboat Karya Pasific 2275 di perairan Sungai Musi Palembang. Foto : Istimewa
Sebuah insiden nyaris menelan korban jiwa terjadi di Sungai Musi, tepat di depan Dermaga Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Jumat (15/8/2025). Sebuah tongkang batu bara kosong bernama Pasific Star 8721 yang ditarik Tugboat Karya Pasific 2275 menabrak dan menyeret perahu getek milik penyelam tradisional.
Dalam video berdurasi 12 detik yang dilihat Urban Id, terlihat tongkang menabrak bagian depan perahu kecil tersebut hingga terseret beberapa meter dan hampir karam. Beruntung para penyelam tradisional yang berada di atas getek berhasil melompat ke sungai sebelum ditabrak, sehingga tidak ada korban jiwa maupun luka.
Kasi Keselamatan Berlayar KSOP Kelas I Palembang, Capt. Bintarto M. Mar, menegaskan kejadian itu seharusnya bisa dihindari. Menurutnya, perahu tradisional melakukan manuver berbahaya dengan melintas di antara tugboat dan tongkang yang sedang ditarik.
β€œTindakan itu sangat berisiko. Semua pelaut, termasuk pengguna kapal tradisional, wajib memahami aturan dasar keselamatan di alur pelayaran,” kata Bintarto, Sabtu (16/8/2025).
Ia menjelaskan bahwa dalam tiga bulan terakhir, KSOP Kelas I Palembang sudah empat kali menggelar sosialisasi keselamatan pelayaran sungai, danau, dan penyeberangan. Salah satu pesan penting yang disampaikan adalah larangan bagi kapal kecil untuk merintangi kapal besar di jalur sempit seperti Sungai Musi.
Meski demikian, pihak KSOP tetap akan memanggil agen tongkang Pasific Star 8721 dan Tugboat Karya Pasific 2275 untuk dimintai keterangan terkait insiden tersebut.
β€œKami tetap memanggil agen kapal untuk klarifikasi. Pernyataan saya sebelumnya masih sebatas dugaan sementara,” tegas Bintarto.
Trending Now