Rantis TNI Sudah Tak Disiagakan di Depan Gedung Kementerian Jalan Medan Merdeka

3 September 2025 18:05 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Rantis TNI Sudah Tak Disiagakan di Depan Gedung Kementerian Jalan Medan Merdeka
Kendaraan TNI tak terlihat berjaga di depan kantor kementerian tepatnya di Jalan Medan Merdeka Barat.
kumparanNEWS
Kondisi lalu lintas di Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu (3/9/2025). Foto: Zamachsyari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi lalu lintas di Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu (3/9/2025). Foto: Zamachsyari/kumparan
Sejumlah kendaraan taktis (rantis) TNI dari satuan Kopasgat yang sebelumnya berjajar di kawasan Jalan Medan Merdeka Barat kini sudah tidak terlihat lagi, Rabu (3/9).
Pantauan kumparan pukul 17.40 WIB, kondisi depan gedung-gedung kementerian di sekitar kawasan itu tampak lengang dari kendaraan militer.
Hanya sisa beberapa rantis yang masih terparkir di depan Gedung Kemenko PMK.
Kondisi lalu lintas di Jalan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu (3/9/2025). Foto: Zamachsyari/kumparan
Sebelumnya, mobil rantis TNI sempat diparkir di sepanjang Jalan Medan Merdeka Barat. Kendaraan tersebut tampak berjajar rapi dari depan Gedung Mahkamah Konstitusi hingga ke depan Gedung Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK).
Namun pada sore ini, jalur utama di Jalan Medan Merdeka Barat kembali tampak normal. Tidak ada lagi barisan kendaraan militer yang berjaga, hanya lalu lintas kendaraan umum yang terlihat ramai lancar melintas di depan gedung-gedung pemerintahan.
Seorang pengendara melintas di samping kendaraan taktis TNI jenis panser yang disiagakan di depan pusat perbelanjaan Glodok Harco, Jakarta, Selasa (2/9/2025). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO
Seorang pengendara melintas di samping kendaraan taktis TNI jenis panser yang disiagakan di depan pusat perbelanjaan Glodok Harco, Jakarta, Selasa (2/9/2025). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO
Padahal, pagi tadi, sejumlah kendaraan taktis (rantis) TNI dari satuan Kopasgat tampak terparkir di sepanjang Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (2/9).
Pada pukul 11.10 WIB, rantis-rantis itu berjajar mulai dari depan Gedung Mahkamah Konstitusi hingga ke depan Gedung Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK).
Selain di jalur utama, pantauan di kawasan Taman Pandang juga memperlihatkan beberapa rantis TNI lainnya yang disiagakan.
===
#JagaIndonesiaLewatFakta kumparan mengajak masyarakat lebih kritis, berperan aktif, bijak, dan berpegang pada fakta dalam menghadapi isu bangsa, dari politik, ekonomi, hingga budaya. Dengan fakta, kita jaga Indonesia bersama.
Trending Now